ads

KEPEDULIAN SEBAGAI BENTUK KEMANUNGGALAN TNI RAKYAT

By Tawon - 18:39

Sersan Fatoni membatu membetulkan atap warga

DekatnyaTNI dengan rakyat sudah menjadi rahasia Umum, hampir disetiap kegiatan TNI selalu hadir membantu meringankan beban.  Ibarat ikan dengan air, dimana ada air disitulah ikan berada. 
Begitu halnya TNI dan rakyat kedua komponen itu sudah menyatu dalam setiap kegiatan, kali ini satu kegiatan yang dilaksanakan Babinsa Desa Pagerejo Kertek adalah saat Sersan Fatoni melihat rumah warga binaanya sedang dalam tahap merehap atap dan tanpa basa basi ia turut membantu menurunkan genting. (17/9)
"rohnya TNI itu adalah rakyat, maka setiap ada rakyat yang membutuhkan bantuan maka kami siap untuk terjun kelapangan" ujar Sersan Fatoni. menurut sersan Fatoni ini merupakan panggilan hati nurani, saat rakyat dengan tulus membantu TNI, maka sudah seharusnya disaat ada rakyat yang membutuhkan maka wajib hukumnya untuk membantu kegiatan seperti  saat ini. "Dengan banyak yang membantu maka pekerjaan akan segera selesai  sehingga bisa dengan cepat dihuni lagi" imbuhnya.  
Kegiatan Spontan ini dilakukan saat anggota babinsa melakukan kegiatan pengecekan lokasi desa pagerejo untuk persiapan pelaksanaan TMMD Reguler ke 100 yang akan dilaksanakan beberapa saat lagi, saat melihat rumah warga binaannya sedang direhap maka langsung ikut berperan membantunya.

Pendim0707/wsb

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar